Beranda > Tentang Kami

Tentang Kami

PT Usaha Indonesia Medikal

Merupakan anak usaha dari PT UI Corpora yang menyediakan layanan kerjasama pengujian, pemeriksaan, riset komersial, serta penjualan alat kesehatan dan farmasi. Kerjasama yang dibangun tidak hanya dilakukan oleh UI Medikal dengan para pihak eksternal yaitu perusahaan-perusahaan swasta, akan tetapi juga berintegrasi dan bersinergi dengan Unit Kerja UI, seperti:

  • Lab. PRVKP
  • CMPFA FT UI
  • Lab Farmakologi & Terapeutik FK UI
  • Lab Mikrobiologi Klinik FK UI
  • Lab Terpadu FK UI
  • Lab Parasitologi FK UI
  • Lab PPM Fakultas Farmasi UI
  • Klinik Satelit Makara
  • RSUI

Visi

Menjadi Perusahaan terbesar yang dimiliki oleh Perguruan Tinggi Negeri dalam 5 tahun ke depan. Terbesar dalam jumlah produk hasil riset dan penemuan-penemuan baru yang dapat dihilirisasi

Misi

Mendukung Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam hal :

  • Penelitian dan pengembangan produk-produk medis
  • Melayani masyarakat dengan penyediaan jasa pemeriksaan Laboratorium dan pemasaran Franchise Klinik Satelit Universitas Indonesia
  • Memberikan pendapatan untuk Universitas Indonesia dari lisensi pemakaian/penjualan produk-produk yang dihasilkan dari proses hilirisasi

Tim Manajemen

Syahnan Poerba

Komisaris

Irawan Reza Iskandar

Direktur

UI Medikal berkomitmen untuk selalu menciptakan nilai lebih bagi para pemangku kepentingan dengan terus meningkatkan kualitas kerja serta memberikan layanan dan jasa terbaik di bidang usaha medis melalui optimalisasi sumber daya yang dimiliki Sivitas Akademik Universitas Indonesia.

Irawan Reza IskandarDirektur